image

Ketua MPR Dijadwalkan Buka Munas V Generasi Muda Mathlaul Anwar

Rabu, 30 September 2015 12:10 WIB

Ketua MPR Zulkifli Hasan menyanggupi untuk hadir  dalam Musyawarah Nasional (Munas) V Generasi Muda Mathlaul Anwar dan Peringatan 60 Tahun Generasi Muda Mathlaul Anwar yang akan digelar pada November mendatang.

"Saya setuju, saya bersedia untuk hadir," kata Zulkifli Hasan kepada delegasi Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Generasi Muda Mathlaul Anwar di ruang kerja Ketua MPR, Gedung Nusantara III lantai 9, Komplek MPR/DPR/DPD, Jakarta, Selasa 30 September 2015.

DPP Generasi Muda Mathlaul Anwar beraudiensi dengan Ketua MPR terkait dengan penyelenggaraan Munas dan Peringatan 60 Tahun Generasi Muda Mathaul Anwar. Menurut Ketua Umum Generasi Muda Mathaul Anwar, Andy Yudi Hendrawan, Munas ke V sekaligus peringatan 60 tahun Generasi Muda Mathlaul Anwar (1956 - 2015) digelar pada 21 November 2015 di kota Tangerang, Banten.

"Tema Munas ini adalah Optimisme Pemuda Membangun Indonesia Bermartabat. Kami meminta Ketua MPR untuk membuka Munas ini pada Sabtu 21 November 2015," kata Andy.

Zulkifli Hasan langsung menyanggupi permintaan itu dan memasukkan dalam jadwal agenda Ketua MPR. "Tidak hanya membuka Munas, sekaligus sosialisasi Empat Pilar MPR," usulnya.

Mendapat usulan itu, DPP Generasi Muda Mathlaul Anwar akan memasukkan agenda sosialisasi Empat Pilar MPR dalam Munas V dan Peringatan 60 Tahun itu.